Minggu, 14 Oktober 2012

TEMPOYAK DUREN KHAS JAMBI

Bagi pecinta duren belum afdol rasanya jika tak menyicipi makanan yang satu ini. Ya, selama saya besar di Jambi seringkali mama saya memasakkan makanan ini karena Tempoyak merupakan makanan khas yang berasal dari  Provinsi Jambi. Bentuknya seperti gulai biasa hanya saja hal yang tidak biasanya ada pada bumbunya. Tempoyak  berasal dari buah durian yang difermentasikan. Sehingga membuat rasanya menjadi  asam dan memiliki aroma yang  menyengat. 

Cara membuat adonan tempoyak yaitu dengan cara menyiapkan daging durian yang sudah masak. Kemudian daging durian dipisahkan dari bijinya, setelah itu diberi sedikit garam. Setelah selesai, lalu ditambah dengan cabe rawit yang bisa mempercepat proses fermentasi. Namun proses fermentasi tidak bisa terlalu lama karena akan mempengaruhi rasa akhir. Setelah itu adonan disimpan dalam tempat yang tertutup rapat. Diusahakan untuk disimpan dalam suhu ruangan. Bisa juga dimasukkan ke dalam kulkas (bukan freezer-nya) namun fermentasi akan berjalan lebih lambat. Tempoyak yang berumur 3-5 hari cocok untuk dibuat sambal karena sudah asam namun masih ada rasa manisnya. Sambal tempoyak biasanya dipadukan dengan ikan patin, ikan teri, ikan mas, ikan mujair ataupun ikan-ikan lainnya apalagi favorite saya jika dimasak dengan ikan patin. Namun biasanya mama saya lebih suka membeli sambalnya di warung-warung terdekat karena lebih praktis dan gak ribet .
Meski gulai tempoyak dan pindang ikan juga bisa ditemui di daerah lain selain Jambi, rasanya pasti berbeda. Beda pindang Palembang dan pindang Jambi adalah penggunaan pada buah nanasnya. Sejarah Tempoyak sendiri diriwayatkan dalam Hikayat Abdullah sebagai makanan sehari-hari penduduk Terengganu. Ketika Abdullah bin Abdulkadir Munsyi berkunjung ke Terengganu (sekitar tahun 1836), ia mengatakan bahwa salah satu makanan kegemaran penduduk setempat adalah tempoyak. Berdasarkan sejarah yang ada dalam Hikayat Abdullah, tempoyak merupakan makanan khas rumpun bangsa Melayu, yaitu Indonesia (antara lain Palembang, Lampung dan Kalimantan) dan Malaysia. Jadi jangan heran jika tempoyak dapat ditemukan di daerah lain. Di Jambi sendiri buah durian sebagai bahan baku Tempoyak banyak ditemukan dan terkenal enak dan lezat, apalagi pada musim durian, daerah Jambi bagai banjir durian dan kita dapat dengan mudah menikmatinya dengan kocek yang sangat murah.
Supaya lebih jelas, bahan dan cara pembuatan Tempoyak akan dijelaskan sebagai berikut:
Bahan dan bumbu yang dihaluskan
:
  • 4 siung Bawang merah
  • 2 siung Bawang putih
  • Tempoyak durian,secukupnya
  • 3 buah Cabe merah besar
  • Cabe rawit,sesuai selera
  • Gula pasir,secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Ikan
Cara Membuat Sambal Tempoyak :
  1. Tumis bumbu halus sampai harum.
  2. Tambahkan Tempoyak (seperlunya) tambahkan sedikit gula sebagai pengganti penyedap rasa dan ikan sungai(sesuai selera).
  3. Tumis sebentar(sekitar 2-3 menit). Angkat, sajikan hangat - hangat atau panas.
Cara membuatnya sangat mudah bukan? Saya sangat merindukan masakan ini karena sejak saya jauh dari orangtua saya untuk menuntut ilmu di negeri orang saya jarang sekali menemukan makanan ini terutama di pulau Jawa. Apalagi tempoyak buatan mama saya yang asam dan pedas membuat ketagihan dan sangat menggugah selera itu. Saya jamin tempoyak satu ini tidak akan membuat anda mabuk seperti saat kebanyakan makan durian. Rasanya kangen sekali. Kalian pun pasti ingin mencobanya kan??

Add caption


Kamis, 27 September 2012

BISNIS ONLINE : JUAL MUDAH DENGAN MODAL MURAH

Dewasa ini kebanyakan orang lebih memilih membeli kebutuhan mereka dengan cara yang lebih simpel dan efisien, baik dalam hal waktu dan biaya. Dan seiring dengan perkembangan teknologi internet di tanah air  yang semakin pesat, kegiatan jual-beli yang dilakukan secara online pun kian marak bermunculan.
Saat ini memang bisnis online mulai menjamur dimana-mana. Banyak para pelaku bisnis yang mempromosikan dan memasarkan usahanya melalui internet.  Segala produk baik barang ataupun jasa yang ditawarkan melalui internet sudah dapat disebut sebagai bisnis online.
Kenapa memilih secara online? Jawabannya adalah sederhana, karena modal yang dibutuhkan jauh lebih kecil daripada usaha offline yang memerlukan tempat dan pekerja yang banyak. Disamping itu bisa menjangkau pangsa pasar yang jauh lebih luas dan tak terbatas.
Bisnis online bisa bermacam-macam seperti butik online, gadget, makanan, produk rumah tangga, aksesoris dan pernak-pernik baik untuk pria maupun wanita. Bisnis online ini bisa dibilang mempunyai prospek yang bagus di masa depannya asalkan pengelolaannya dilakukan dengan baik. Usaha ini juga tak butuh modal besar karena tidak perlu menyimpan stok barang dagangan terlalu banyak. Jadi hanya melayani pelanggan yang memesan sesuai dengan apa yang ditawarkan dalam halaman situs, blog pribadi dan social media.  Social media yang sering digunakan biasanya BBM, Twitter, dan Facebook selain itu juga situs-situs besar yang banyak digandrungi seperti Kaskus, Toko Bagus dll. Tentunya dengan menawarkan barang yang berkualitas dan harga terjangkau.
Hal yang perlu diperhatikan dalam berbisnis online adalah foto. Jika penjual tidak menunjukkan bagaimana bentuk barang dagangannya tentu tidak akan ada orang yang berminat untuk membelinya . Oleh karena itu persiapkan foto-foto terbaik barang dagangan. Juga sertakan daftar harga barang yang akan dijual. Hal lain yang sangat penting adalah mencantumkan contact person. Setelah itu barulah terjadi transaksi, pembeli mengirimkan uang dengan cara di transfer pada nomor rekening tertentu kemudian penjual akan mengirimkan barang orderan lewat paket pos atau jasa kurir.
Hal lain yang sebaiknya diperhatikan sebagai pemilik bisnis online yaitu selalu meng-update diri terhadap yang mode yang sedang berkembang yang ada di media elektronik, media massa dll. Terus mengikuti permintaan pasar dengan cara menjual barang yang memang sedang ‘in’ di masyarakat , juga barang yang belum ‘in’ tapi diperkirakan bisa jadi trendsetter di masyarakat. Intinya menjual barang-barang yang memang sedang disukai konsumen saja. Ketika menjalankan bisnis apapun itu cobalah untuk tidak hanya menjual barang, tapi juga usahakan untuk menjual pengalaman seperti kemudahan dalam transaksi, desain web/blog yang menarik, atau juga karena adanya forum konsultasi yang disediakan.
Kunci dalam membangun bisnis online ini adalah kepercayaan. Kesesuaian deskripsi barang dengan barang yang dikirimkan harus sesuai. Jika tidak, akan membuat pelanggan kapok untuk membeli lagi. Faktor lain yang penting adalah keseriusan di dalam menekuni bisnis online. Dalam bisnis ini, walaupun antara penjual dan pembeli tidak bertatap muka langsung, pelayanan yang baik dan profesional akan menjadi penentu keberhasilan bisnis online. Selain itu jika bisnis online sudah mulai berjalan, perlu didukung oleh bisnis offline juga untuk kesuksesan kedepannya. Selain itu maraknya kejahatan di dunia maya seperti penipuan yang mengatasnamakan  bisnis online tertentu sebaiknya patut diwaspadai. Para konsumen harus lebih teliti dan berhati-hati dalam memesan barang secara online.


                               @bloggercomp
 

Sabtu, 04 Agustus 2012

[VIVA.co.id] TAMPILAN BARU MAKIN SERU


Masih ingat dengan situs web Vivanews.com? ya situs yang berisi tentang informasi-informasi terbaru, segar dan up-to-date itu sekarang telah berubah wujud menjadi  Viva.co.id. selain mengganti nama domain, Viva.co.id makin fresh dengan desain terbaru. Setahu saya dulu Vivanews.com berlatar belakang warna merah yang elegan tetapi sekarang dibuat lebih simple dengan perpaduan warna putih memang sih agak kosong dan bikin galau menurut saya, tapi itu semua tidak menghalangi berita yang disampaikan . Tak hanya itu web news ini lebih mudah dan cepat untuk diakses.


Situs ini memiliki beberapa konten-konten menarik seperti News, Bola, Life, Blog, Forum dan Socio. Konten terbaru selama bulan ramadhan pun juga ada. Yang paling menarik adalah isi konten dari News yang mencakup politik, bisnis, nasional, sainstek, sport, otomotif dll. Jujur saya lebih menyukai berita sportnya karena sangat update dan lengkap. Untuk orangtua biasanya lebih menyukai berita politik, bisnis dan sebagainya. Selain itu saya juga sering mendapatkan berita seputar bola dan sport lainnya dari akun twitter @VIVAnews dan @VIVAbola dan itu sangat bermanfaat sekali sehingga kita tak akan ketinggalan berita,  walaupun kita tidak menonton televisi kita masih dapat membacanya melalui timeline twitter. Konten Bola di situs ini juga lebih lengkap dan beda. Sungguh pintar memuaskan para pecinta bola. 


Selain itu ada juga konten gaya hidup yaitu Life yang berisi Style, Showbiz, Food, Health dll. Tak lupa Viva.co.id menyediakan konten Blog, Forum dan Socio yang memfasilitasi para pembaca dan para blogger dengan social media dan Vlog.
Begitulah ulasan singkat mengenai Viva.co.id dengan tampilan terbarunya, konten dan bentuk beranda yang semakin seru dan menarik dengan gambar-gambar pilihan. Selain itu informasi yang disampaikan menggunakan bahasa yang lugas, sopan dan jelas sehingga mudah ditangkap. Terima kasih Viva.co.id terus jayaaa! =))








Senin, 03 Oktober 2011

Bagiku Ospek itu…



Manjadi mahasiswa baru aka MABA memang rumit. Gimana enggak? Karena mengalami masa peralihan dari zaman-zaman yang sukanya kongkow sama temen SMA ato grup sejoli tapi sekarang harus berpisah. Ngejalani hidup masing-masing. Menghadapi masa depan yang udah dipilih sendiri-sendiri. hiks :”(

Jujur banget aku mau masuk kuliah itu ribet. Begitu panjang aku menjalani banyak tes dan mencari yang sreg dengan minat akunya. Pokoknya perjalanan mencari universitas itu tidak mudah bener-bener sesuatu banget. Dan allhamdulillah yah..teteh sih ikhlas ajah #eh akhirnya aku dapetin kampus di kota Bandung yang insyallah yah cocok buat aku 4 tahun kedepan. Teh Syahrini subhanalloh yah bahasanya .

Dan seperti lumrahnya universitas di Indonesia semua pasti mengalami yang namanya ospek atau apalah namanya tuh yang pasti intinya masa orientasi maba.

Bagi aku semua masih bisa diatasi. Tugas-tugas yang diberikan yang lumayan banyak (bayangin dulu waktu pas puasa. *kebayang gak? *Kagak..auk ah elap)

Namanya juga murid baru ya dikerjain dulu awal-awal disuruh yang macem-macem untung aku cepet nyari channel kesana kemari…(klo kesana kemari membawa alamat……. jadi Ayu Ting Ting dong )

Hari pertama..aman. Cuma dengerin pidato.

Hari kedua. Agak-agak..

Rumah aku dari kampus tuh ya yang namanya jauh udah gak kebayang lagi. Mana jauh,macet, kampus masuk desa. Mana di anter naik motor, jadikan anginnya wuzz..wuzz.. gitu. Nyampe-nyampe rambut udah berkibar-kibar. Ceritanya yah waktu itu pas ospek mesti dikepang jadi itu kepang-an udah amburadul. Kalo kata pribahasa bagaikan air di daun talas. *HEH??

Baru datang udah disambut kakak senior baju biru.. “dek, lewat pintu belakang yah..”

Whattt?kak saya jujur masuk sini pake tes demituhann..*gubrak

Eh ternyata disuruh masuk pintu yang belakang ding. Sampe gerbang aku liat kakak-kakak senior (banyak banget sumpah) pake baju merah baris berderet di sisi-sisi jalan. “Buka jaket kamu…!”

Sontaklah ya aku kaget. Baru datang ngos-ngosan mana bawaan aku banyak gitu. Ribet bok.

“CEPATT..LELET BANGET KAMU..INI YANG NAMANYA MAHASISWA?GAK SALAH?”

Masih pagi buk..udah marah-marah. “sabarr dong..”gerutuku. cepet-cepet aku buka jaket jeansku trus masukin ke tas dengan asal-asalan. Aku liat temen yang baru datang juga, laki-laki 2 orang jalan. “Kenapa kalian jalan berdua? MAU JADI PENGANTIN??”

Aku senyum geli. Sempet-sempetnya nih ngelawak. Kembaran Sule ya.

Abis itu kami dikumpulin di lapangan basket. Saatnya eksekusi. Semua barang-barang yang ditugasin di suruh keluarin satu persatu. Temen-temen yang gak bawa mau gak mau berurusan sama setan merah(sebut saja ini). Yah disitu itu ya ada 3 kelompok. Pertama, kelompok baju merah yang garang-garang. Muka-mukanya dibuat sejutek mungkin terus ngejerit-jerit kayak orang koleps. Kebayang gak sih sahurnya pake apa sih kakak-kakak itu yah seharian gegerowokan gitu *ngitung gak sih aku nulis kebayang berapa biji.

Tapi gitu-gitu keren-keren loh cowo-cowonya pertama aku liat kayak bb bukan blackberry tapi boyband!! Kebayang gak sih…wajah udah cakep,badannya kekar terus muka di cool-in. apalagi ya.. yang jadi ketua setan merah gantengnya..morgan KW 1 kali hhahaaha

Kemudian kelompok yang kedua. Baju biru. Bagaikan malaikatnya. Beda banget dengan yang tadi tugas kakak-kakak baju biru jadi mentor gitu. Terus kalo ngomong lembut deh. Contohnya --> “hati-hati aja jalannya. pelan-pelan aja..”sambil senyum manis apalagi kalo kebagian senyum kakak yang ganteng.ALAMAK..

Bedakan dengan yang satu ini --> “CEPET DONG JALANNYA..MANJA.MASIH PAGI NIH..”teriak setan merah sambil pasang muka judes. Terus pas udah agak lari. “SIAPA SURUH LARI HAHH??” *arggghh..

Trus kelompok yang ketiga kelompok baju putih. Disini bukan serba putih kayak @poconggg yang terkenal ditwitter itu. Tapi ini bagaikan dewa penolong yah merekalah tim medic. Jadi bagi temen-temen yang sakit atau lemah jiwanya segera dapat pertolongan pertama.

Ohiya..ada satu yang aku inget kakak setan merah. Laki-laki gondrong tapi diiket rambutnya ngomong sama aku “kamu tau kamu salah apa?” aku diem melongo. “kamu ngerasa kertas yang kamu bawa beda gak sama yang lain?” “masa sih kak?”akhirnya aku jawab. Terus aku lebarin kertasnya. Terus aku sodorin kemukanya. “Sama ah..”pikirku sambil ngeliat kertas punya temen sekitar warnanya putih juga kok bentuk segienam. Terus si kakak gondrong itu diem nyadar kali kalo dia salah. “yang fokus makanya!”serunya sambil ngeloyor pergi.

Bingung aku ngeliatnya.

Padahal yah kertas aku itu cuma ngelipet dikit. Maklum. Bumi semakin panas. *emang ngaruh?

Dan pas hari ketiga,

Penderitaan memuncak hampir setiap segmen dimarahin terus. Gak tau salah apa asalkan di teriak-teriakin. Terus yang aku salut dari panitia setan merah ada yang pura-pura nampar anak orang padahal ya cuma tepuk tangan doang kayak acara ulang tahun gitu hihi. Anti kekerasan gan!

Di akhir acara pas penutupan mereka minta maaf terus si ketua setan merah di minta senyum sama anak-anak. Dan..taraaa..sudah kuduga dia Justin Bieber KW 19 hahaha jauh amat.

Sebenarnya cerita ospek diatas hanya segelintir kecilnya tapi sebenarnya banyak banget pengalaman berharga yang aku dapat. Mulai dari senang,sedih,bete, sampe mengerti arti kata ‘mahasiswa’ itu sendiri untuk tidak egois dan mencoba untuk memberikan sumbangsih kepada masyarakat pastinya. Juga meningkatkan rasa nasionalisme.

Pokoknya top banget…masa orientasi itu tak seburuk yang kalian duga kok. Karena itu baru tahap awal proses pencapaian cita-citamu :)








Bukti following dan update


Lomba blog Viva.co.id